English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Rabu, 27 Januari 2010

TIPS MERAWAT HELM MOTOR

Black in news khususnya untuk para Black Motor Community. Selain faktor keamanan,helm motor juga dapat menjadi ajang untuk bergaya. Tidak heran jika kini ada berbagai macam model helm motor. Mulai helm yang standart hingga yang model aneh dan lucu . namun, tetap saja helm tersebut harus dapat melindungi anda. Nah, jika anda memiliki helm motor favorit, sudah sewajarnya anda merawatnya dengan baik. langkah-langkah yang harus dilakukan sebagai berikut:


    Pertama, siapkan alat-alat yang diperlukan. Alat-alat untuk membersihkan helm motor dapat anda jumpai dimana-mana. Jadi, anda tidak akan kerepotan menyiapkan perlengkapan membersihkannya. Alat-alatnya antara lain, tisu, kanebo, pengharum, pembersih kaca, dan kit pengilap.
    Kedua, mulailah membersihkan helm dengan tepat. Bagian kaca dapat anda bersihkan dengan kanebo. Namun, lakukan dengan perlahan dan hati-hati dengan gerakan lurus ke bawah. Hal ini untuk menghindari debu atau pertikel keras merusak atau mengores visor/ kaca helm. Sebab, kaca helm yang tergores biasanya akan membuat pecah pancaran cahaya yang diterima khususnya ketika malam hari.
    Ketiga, untuk kaca helm yang kotor karena debu atau serpihan serangga yang mari sebaiknya jangan di bersihkan langsung pakekanebo. Semprot atau basahi dulu kaca tersebut dengan air biasa atau air sabun. Lalu, biarkan air tersebut bereaksi dengan debu atau kotoran hingga melarut. Setelah 2 menit, keringkan dengan kain lap lembut untuk menyekat kaca. Kemudian, setelah beberapa menit, baru anda dapat membersihkannya dengan mengunakan kanebo.
    Setelah itu, siapkan pembersih kaca dan tisu. Semprotkan pembersih kaca ke kaca helm dengan takaran yang tepat. Lalu, keringkan dengan tisu kering. Untuk bagian luarnya, anda dapat menggunakan kit/ pengilat motor. Caranya hampir sama dengan membersihkan kaca helm. Hal ini bertujuan agar bagian luar helm anda terlihat mengilap dan keren.
    Keempat, bagian dalam helm merupakan bagian yang paling penting. Sebab, jika bagian dalamnya lembab dan tidak pernah di bersihkan akan menimbulkan bau yang tidak sedap. Solusinya, semprotkan pengharum dengan aroma yang tidak terlalu menyengat sesui selera anda. Contohnya, anda dapat menggunakan pengharum untuk pakaian.
    Terakhir, paling tidak setiap dua minggu sekali cuci bagian dalam helm yang dapat di lepas. Caranya, lepas bagian helm tersebut, lalu siapkan air panas dan deterjen. Rendam bagian tersebut ke dalamnya, lalu bilas hingga bersih. Ingat, jangan di kucek atau di peras karena dapat merusak bagian busa yang ada di dalamnya. Setelah itu, segera keringkan di bawah sinar mmatahari. Selamat merawat helm

Tidak ada komentar:

Posting Komentar